Susu Segar Pasteurisasi Greenfields Hadirkan Kualitas Tinggi dan Pilihan yang Fleksibel untuk Usaha Café

Bagi usaha Café atau Coffee Shop, produk minuman yang memakai susu di dalam kandungan minuman merupakan menu yang tergolong popular, bahkan bisa dikatakan menjadi andalan atau tulang punggung dalam usaha. Mengapa demikian? Ini tak lain karena sebagian besar pengunjung Café belum bisa mengonsumsi atau menikmati minuman kopi apa adanya, karena citarasa kopi yang kuat di rasa asam dan pahit, sulit dinikmati bagi sebagian besar konsumen.
Untuk itu para pengusaha Café dan Barista profesional harus memberikan bahan baku pendamping / campuran pada kopi agar kuatnya citarasa kopi bisa direduksi pada batas yang sesuai, yaitu aroma dan citarasa kopi tetap dapat terjejak dengan baik di indra perasa dan penciuman, namun rasanya sudah lebih lembut dan creamy. Pemakaian susu sebagai pendamping kopi dalam secangkir minuman berbasis kopi telah terbukti disukai konsumen Café selama ratusan tahun di berbagai belahan dunia.
Pengolahan Susu Modern dan Higienis
PT Greenfields Dairy Indonesia, perusahaan susu nasional berskala besar, telah mempelajari dengan cermat mengenai pasar di Indonesia, dan karenanya perusahaan ini berinvestasi pada produksi susu yang terintegrasi, mulai dari peternakan, lalu pemrosesan segera susu segar yang selesai diperah, kemudian diolah segera untuk menjadi susu segar siap konsumsi dengan kualitas tinggi.
Di peternakan Greenfields terdapat lebih dari 19.000++ ekor sapi jenis Holstein dan Jersey. Untuk jenis sapi Jersey adalah yang pertama dipelihara di Indonesia.
Peternakan di Greenfields dikelola secara modern dengan kondisi alam ideal untuk peternakan sapi perah, proses pemerahan susu secara rotary (berputar), sehingga lebih efisien dan nyaman bagi sapi, dan yang terpenting adanya teknologi tanpa sentuhan tangan manusia untuk menghasilkan susu ekstra higienis dan mampu mempertahankan kualitas dengan nutrisi alami. Hal lain yang juga penting adalah pemeliharaan sapi yang ramah lingkungan (memakai listrik biogas dan daur ulang limbah).
Pengiriman Aman dengan Kontrol Ketat sampai di Pelanggan
Pengiriman susu segar pasteurisasi wajib menggunakan distribusi dan logistik rantai dingin, dan ini dimiliki oleh Greenfields. Sejak dari peternakan ke pabrik produksi dan dari pabrik pengolahan susu lalu ke toko-toko, temperatur selalu dijaga antara 1 sampai 4 derajat Celcius. Tujuannya untuk menjaga kesegaran dan keamanan produk saat digunakan dan dinikmati para pelanggan Greenfields.
Greenfields Integrated Process memastikan kualitas susu yang ekstra dari peternakan sampai ke lemari pendingin para pelanggannya di seluruh Indonesia. Greenfields selalu tersedia kapanpun sepanjang tahun untuk menjamin kelancaran usaha dari para pelanggannya. Proses pasteurisasi dan pengemasan yang sangat cepat menjaga nutrisi bio-aktif dengan manfaat ekstra dan berbagai nutrisi alami lainnya tetap berada di dalam susu.
Keunggulan Susu Segar Greenfields di Latte Art
Para Barista di berbagai Cafe, memahami bahwa untuk memberikan daya tarik dan eksposure dari para pelanggan Cafe saat menyajikan minuman kopi yang memakai susu maka biasanya dibuat Latte Art yang simple, namun dalam kenyataanya memerlukan kualitas susu yang bagus, seperti ketahanan terhadap proses pemanasan susu dengan tekanan tinggi (hot steaming), busa susu yang stabil, mulus dan kecil-kecil buihnya (micro bubble foam). Kualitas unik dan unggul di latte art ini semua ada di susu Greenfields, karena adanya kandungan protein yang tinggi.
Paduan kopi espresso dan susu segar Greenfields yang diberi perlakuan double frothing akan menjaga efisiensi produksi minuman kopi susu di usaha kafe karena waste yang terjadi sangat minimal. Hal ini terjadi karena daya tahan susu segar Greenfields terhadap suhu panas saat frothing yang unggul, dan juga tidak terjejak aroma “cowwy” dan tidak ada aftertaste.
Dengan bahan baku berkualitas tinggi, Greenfields menghasilkan kelezatan sempurna yang memanjakan lidah bagi konsumen. Bagi usaha Café yang berorientasi bisnis jangka panjang dan memiliki tujuan ekspansi usaha ke berbagai lokasi, maka Greenfields menjamin tersedianya pasokan susu sepanjang tahun di berbagai lokasi di Indonesia.
Satu Bahan Baku untuk Banyak Kreasi Produk Olahan Minuman
Kualitas bahan baku berkualitas tinggi menjadikan susu segar Greenfields bisa diaplikasikan dalam berbagai produk olahan minuman untuk bisnis coffee shop. Dengan satu bahan baku susu segar Greenfields, banyak kreasi produk yang bisa dibuat dengan rasa yang lezat dan kualitas terbaik.
Pada berbagai aplikasi minuman dingin, penambahan susu segar Greenfields akan memberi efek tekstur minuman yang creamy dan menyegarkan serta keseimbangan rasa ketika dicampur dengan berbagai bahan pada minuman dingin lainnya seperti kopi, gula aren, cokelat, dan bahan perisa ataupun buah-buahan.
Rangkaian Susu Segar Pasteurisasi dari Greenfields
Berbagai produk susu segar Greenfields sudah terbukti lebih dari satu dekade dipakai di berbagai usaha kafe di Indonesia karena memiliki keunggulan fleksibilitas di jenis minuman dingin maupun panas. Di jenis produk minuman kopi panas penambahan susu segar Greenfields akan tetap menjaga karakteristik dari aroma dan cita rasa kopi yang memang menjadi produk unggulan di sebuah usaha kafe.
Berbagai varian susu segar Greenfields dengan cita rasa alami tanpa bahan tambahan pemberi rasa mencakup :
- Full Cream Milk dengan rasa yang segar namun tetap ringan, dimana kandungan lemaknya 3,5% sebagaimana adanya susu segar, tanpa penambahan atau pengurangan.
- Low Fat Milk, dengan kandungan lemak 1,1%, cocok bagi yang menjalani diet rendah lemak.
- Skimmed / Non Fat Milk, dengan kandungan lemak 0%, yang dikonsumsi bagi orang yang sedang diet tanpa lemak namun tetap memerlukan kandungan nutrisi pada susu segar. Susu Skimmed Milk Greenfields merupakan solusi alternatif yang sehat bagi konsumen Café yangs sedang dalam program diet tanpa lemak namun bukan penyuka susu plant-based, dengan berbagai alasan tertentu. Protein hewani yang tersedia pada susu tanpa lemak Greenfields akan menjadi kompromi yang menyenangkan bagi mereka dari sisi gizi, rasa dan selera.
Untuk susu segar dengan varian dengan tambahan rasa, terutama bagi penyuka rasa tertentu saat menikmati susu, tersedia varian sebagai berikut :
- Full Cream Fresh Milk Choco Malt, hadir dengan kombinasi rasa cokelat dan malt, dengan kandungan gizi cukup bagi kebutuhan anak-anak dan orang dewasa.
- Fresh Jersey adalah susu pasteurisasi yang berasal dari sapi Jersey yang dipelihara di peternakan Greenfields. Sapi jenis ini menghasilkan susu yang lebih creamy, tekstur yang kaya dengan citarasa yang lebih lembut, diiringi kandungan gizi yang lebih tinggi 10% daripada susu segar umumnya, lengkap dengan Vitamin A, Vitamin B2, kalsium dan fosfor untuk kebaikan tulang.
- Untuk citarasa popular ada susu segar rasa Strawberry, yang merupakan kombinasi susu segar dengan ekstrak strawberry, umum disukai oleh anak-anak dan orang dewasa.
- Low Fat Mochaccino, merupakan kombinasi kopi, cokelat asli dan susu segar rendah lemak dengan citarasa yang lezat.
Untuk diskusi dan kolaborasi dengan Team Greenfields, silahkan para pemilik usaha dan profesional café menghubungi Greenfields.--------------------
Terakhir diperbarui : 17 Februari 2024